Jumat, 11 November 2016

iPhone 8 Usung Fitur Wireless Charging?

 


Detik.com - Rumor iPhone 8 kembali mengemuka. Kali ini bicara kemungkinan munculnya fitur yang sejatinya sudah sejak lama ada di perangkat Android, yakni wireless charging.

Untuk urusan pengisian daya, iPhone memang cukup tertinggal dibanding perangkat Android. Yang paling gampang adalah fitur pengisian cepat.
Ketika fitur tersebut sudah meningkat beberapa tahap di Android, iPhone malah belum apa-apa. Kalau pun ada juga cuma kemampuan pengisian daya yang sedikit meningkat lantaran penggunaan port lightning.

Begitu pun wireless charging, fans Apple masih berharap fitur ini muncul di iPhone. Tapi sampai sekarang perusahaan Cupertino, Amerika Serikat ini masih belum juga mewujudkannya. Meski begitu absennya audio 3,5 mm disebut-sebut memunculkan harapan.

Sejak hilangnya audio 3,5 mm, praktis pengguna iPhone harus memilih antara melakukan pengisian daya atau mendengarkan musik dari earphone atau headphone kesayangannya. Pengguna memang bisa saja memilih AirPods untuk mendengar musik, tapi harus rela mengeluarkan biaya tambahan cukup tinggi untuk menebusnya.

Mengacu pada permasalahan tersebut, muncullah spekulasi soal kemungkinan hadirnya wireless charging di iPhone 8. Apalagi tahun 2017 mendatang merupakan satu dekade kelahiran iPhone, sehingga kemunculan fitur wireless charging di iPhone 8 – atau iPhone 7s – diyakini bakal mampu memberikan daya tarik tambahan bagi ponsel Apple tersebut.

Namun kalau pun terwujud, seperti detikINET kutip dari Forbes, Sabtu (5/11/2016), Apple mungkin akan menggunakan teknologi berlisensi di wireless charging besutannya. Sehingga bila ada pihak ketiga yang berminat membuat aksesori wireless charging, maka harus meminta lisensi dulu dari Apple.

loading...
Tidak ada komentar:
Write komentar